MTsN 2 ACEH UTARA kembali melaksanakan perlombaan dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam dan Hut Ri ke-76, 1 Muharram 1443 H dan 17 Agustus 2021. Alhamdulillah pelaksanaan perlombaan pada berjalan dengan lancar.
Acara ini dibuka langsung oleh Dra. Khairunnisak Idris selaku kepala madrasah . Salah satu pembuka rangkaian kegiatan Muharram ini diharapkan memberikan nuansa semangat yang menjadi syiar perubahan/hijrah dalam memperkuat kekokohan agama kita. Semoga di tahun 1443H kehidupan kita menjadi lebih baik dan diridhoi Allah Subhanahuwata’ala.